Mainmain – Rahasia besar kehidupan bagaikan medan magnet yang saling Tarik menarik. Ketika kamu membayangkan luasnya dunia, pikiranmu akan menampilkan imajinasi tentang luasnya alam semester, dan secara magnetis pikiranmu akan menarik semua hal yang serupa, lalu kamu akan melihat luasnya alam semesta seindah yang kamu inginkan. Begitu juga Ketika kamu membayangkan indahnya pepohonan ditepi sungai yang jernih, pikiranmu akan merespon dan mengembalikkannya lagi ke kamu, dan kamu akan merasakan udara segar dan sejuk.
Gambaran diatas adalah logika sederhana untuk bercermin kembali melihat kehidupan ini. Jika kamu selalu membayangkan dalam pikiran dengan hal-hal yang positif – Bahagia, senang, sukses, berkecukupan – maka gelombang itu akan menampilkan hal-hal yang positif, dan kamu akan melihat serta merasakan hal positif tersebut. Sehingga tubuhmu bereaksi menjadi bersemangat karena mendapatkan pasokan energi positif.
Akan berbeda cerita ketika kamu selalu membayangkan pikiran yang negatif – sedih, susah, marah, frustasi – secara magnetis pikiranmu akan menampilkan imajinasi tentang hal negatif, lalu kamu akan melihatnya dan tubuhmu akan merespon tentang hal negatif. Gambaran tentang kegelisahan, kegelapan yang menuntunmu kepada jurang yang tak berdasar.
Dalam jurang itulah semua cahaya tentang optimisme, semangat meraih kesuksesan, keyakinan untuk melangkah lebih maju mulai buram, bahkan akan hilang ditelan kegelapan. Semakin banyak kamu memikirkan tentang hal negatif, semakin banyak pula tubuhmu dihampiri oleh kegelapan.
Semakin banyak kamu memikirkan tentang hal negatif, semakin banyak pula tubuhmu dihampiri oleh kegelapan.
Bangun tidur kamu akan mendapati kamarmu yang berantakan, tak tertata rapih yang membuat tubuhmu serasa lemas, tak terurus. Menatap sarapan pagi yang telah dimasak oleh ibumu, kurang berselera, sehingga menyalahkannya karena memasak sesuatu yang tidak enak untuk dimakan.
Kamu keluar dari rumah untuk memulai aktivitas, dan kamu temukan jalanan yang macet, banyak montor yang saling salib tak beraturan nan kencang. Hatimu akan dipenuhi rasa amarah dan umpatan, ingin sekali berteriak untuk menghardik orang-orang tersebut. Dan masih banyak aktivitasmu yang sering menjengkelkan.
Seperti itulah gambaran udara yang dipenuhi dengan hal-hal negative, semakin suram dan akan terus bertambah suram. Cahaya tak lagi terlihat, masa depan yang tak pasti selalu menghantui.
Semestinya apa yang harus dilakukan?
Jangan biarkan diri kamu larut dan hanyut dalam kegelapan. Jangan menyerah dengan keadaan. Karena itu artinya kamu membiarkan dirimu tenggelam ke dasar laut yang gelap dan sesak yang tak aka nada habisnya.
Para motivator selalu menganjurkan untuk merawat otak dan pikiran agar selalu berada dalam keadaan yang postitif. Sesulit apapun itu. Temukan celah untuk mencari cahaya. Bayangkan tentang semangat hidup, keyakinan akan meraih keberhasilan, tentang rasa sukur yang tak akan pernah berhenti mengalir.
Imajinasi atau bayangan dan luapan energi positif perlu ditumbuhkan dan sebarkan energi positif itu keseluruh tubuhmu, biarkan sel-sel dan otot-ototmu merasakannya. Karena dengan itu, dirimu akan merasakan secuil dari kebahagiaan, ulangi terus hal itu sehingga dirimu akan selalu merasakannya, serta terbebas dari kegelapan.
Segala hal membutuhkan perjuangan dan terus mengulangnya untuk menjadikan terbiasa.
Terbiasa bukan berarti kamu tidak merawatya, tidak sulit untuk merawat tubuh yang telah merasakan kebahagiaan dan dipenuhi dengan hal-hal positif. Ada banyak cara yang bisa kamu lakukan, memulai dengan lingkungan yang terdekat, yaitu keluarga.
Banyak terjadi komunikasi yang tidak bagus antara anak dan orang tua, anak laki-laki dengan ayah, sedangkan anak perempuan dengan ibu, atau antara adik dan kaka, ini kebanyakan, bagaimana denganmu? Apakah komunikasimu dengan orangtua bisa mencair? Atau hanya sebatas pertanyaan yang dijawab dengan “iya”, “nanti”, dan kata-kata singkat yang lain?
Keluarga dan Sahabat
Kalau hubungan komunikasimu dengan orang rumah belum mencair, berusahalah untuk membuat suasana rumah menjadi tempat untuk mengobron dan curhat, karena dimulai dengan suasana keluarga yang nyaman dan membangun kehidupanmu akan jauh lebih enak dan mudah.
Setelah urusan keluarga dirasa sudah selesai, kamu bisa merambah ke sahabat-sahabat terdekatmu, carilah mereka yang bisa mensupport dan membuat kamu lebih bersemangat dalam menapaki jalan kehidupan, mintalah energi positif ke meraka. Persahabatan yang saling mensupport akan memekarkan harapan, memantapkan keyakinan untuk meraih sebuah keberhasilan dan pastinya mengeluarkan energi negatif yang berada dalam dirimu.
Pada akhirnya setelah dirimu merasa terbebas dari energi negatif, jangan lupa untuk sering berdo’a kepada Tuhan. Percayalah bahwa Tuhan tidak akan tega melihatmu bersedih, sehingga pasti akan mengirimkan para malaikatNya untuk menemanimu menjalani kehidupan ini
“Pikiran yang sedang kamu bayangkan saat ini sedang menciptakan ruang kehidupan masa depanmu. Apa yang paling kamu bayangkan akan kamu temui dalam kehidupan”
You can if you think you can
Anda bisa jika Anda pikir Anda bisa
-Norman Vincent Paele