Mainmain – Mau buat website tapi masih bingung mau pakai wordpress atau blog? Jangan sampai salah memilih, pastikan pilihanmu sesuai denga napa yang kamu butuhkan. Kebanyakan orang masih salah dalam memilih diantara banyaknya platform untuk membuat website. Belum lagi masih banyak yang harus disiapkan sebelumĀ membuat website. Mulai dari desain tampilan, konten, dan strategi supaya cepat meluas.
Pada artikel kali ini kita akan membahas WordPress dan Blogger. Karena kedua platform tersebut sampai sekarang masih menjadi pilihan banyak orang karena banyaknya fasilitas yang ditawarkan dan sangat membantu.
Mari kita bahas satu persatu keunggulan dan kelemahan dari kedua platform tersebut
Mengenal WordPress
WordPress adalah saudara kembar, yaitu WordPress.com dan WordPress.org. akan tetapi masih banyak juga yang belum mengetahuinya. Meskipun keduanya adalah kembaran, namun memiliki perbedaan yang sangat besar. Setelah mengetahui keduanya, kalian bisa menyeusaikan dengan kebutuhan kalian.
Secara singkat, WordPress.com adalah platform dengan layanan Hosted, sedangkan WordPress.org adalah platform dengan layanan Self Hosted. Kalau sudah tahu boleh di skip, buat yang belum tahu simak penjelasan berikut
Baca Juga :
– 3 Tips Menulis Artikel Menarik di Blog
– Tips Menulis Karya Tulis Ilmiah
Hosted adalah platform dengan cara menyewa. Ibarat orang yang tidak punya rumah, bisa menikmati enaknya tinggal di rumah dengan cara menyewa rumah/apartemen orang lain, namun harus mengeluarkan uang untuk biaya sewa. Penyedia Hosted akan menjadi tempat penitipan data kalian.
Sedangkan Self Hosted adalah milik pribadi. Rumah pribadi dan bukan milik orang, tidak perlu mengeluarkan uang sewa, namun kalian bisa menyiapkan semua keperluan kalian sendiri. Data kalian akan kalian Kelola sendiri.
Sampai disini Kira-kira platform yang sesuai dengan kebutuhannmu yang mana? Atau masih ada yang bingung? Silahkan tulis dikolom komentar
Kelebihan dan Kekurangan WordPress.com
Kelebihan
- Gratis. Kalian akan mendapatkan ruang penyimpanan sebesar 3GB. Ketika masih kurang kalian bisa menambah kapasitas penyimpanan dengan cara membeli dengan harga yang bervariasi sesuai kapasitas yang ditawarkan.
- Update Otomatis. Kalian tidak akan direpotkan dengan urusan update artikel/postingan kalian di internet.
Kekurangan
- WordPress.com akan menampilkan iklan di website kalian, akan tetapi kalian tidak akan mendapatkan bagian dari hasil iklan tersebut. Namun kalian bisa mengupgrade ke layanan berbayar untuk menghilangkan iklan tersebut.
- Tidak bisa menambahkan plugin
- Hanya diperbolehkan menggunakan template yang sudah disediakan
Kelebihan dan Kekurangan WordPress.org
Kelebihan
- Memiliki kontrol penuh, karena milik anda sendiri
- Dapat menambahkan plugin
- Bisa merubah template sesuai keinginan
Kekurangan
- Memerlukan modal untuk hosting dan domain.
- Harus melakukan update sendiri ke WordPress melalui dashboard admin
- Backup manual
Setelah mengetahui dunia kembar WordPress, kita akan bahas dengan membandingkannya dengan Blogger
Blogger Vs WordPress
1. Biaya Pembuatan
Keduanya merupakan platform gratis yang anda bisa gunakan untuk memulai tanpa harus mengeluarkan biaya terlebih dahulu.
Paket gratis kedua platform menawarkan fasilitas yang berbeda. WordPress menyediakan kapasitas storage sebesar 3 GB dan Blogger menyediakan 15 GB (Foto tidak terbatas/tidak dihitung dalam penyimpanan)
2. Tampilan
Tampilan yang disediakan oleh Blogger cukup terbatas. Namun anda bisa mengubah tampilan/template melalui pengaturan yang sudah disediakan.
Berbeda dengan WordPress yang menyediakan ribuan template dengan tampilan yang menarik dan terlihat professional. Kalian cukup mengistalnya dengan mudah.
3. Keamanan
Blogger sebagai platform milik Google mewarakan keamanan yang cukup aman. Akan tetapi WordPress juga selalu mengupdate tingkat keamanannya.
4. Fitur
Pada fitur kali ini perbedaan terlihat perbedaan yang cukup signifikan.
Blogger membatasi untuk ukuran halaman hanya 1 MB, sehingga akan terasa berat jika melebihi yang sudah ditentukan. Sedangkan WordPress, anda bisa menambahkan plugin untuk membuatnya lebih mudah.
5. Mendapatkan uang
Banyak orang yang berkeinginan membuat website dengan tujuan mendapatkan uang. Oleh karena itu hal ini menjadi penting.
Blogger tanpa ditanya pasti sudah jelas bahwa Blogger bisa digunakan untuk mencari uang dengan menggunakan Ads. Berbeda dengan WordPres yang tidak mengijinkan untuk dipasang iklan Google Ads.
Akan tetapi kalian bisa menggunakan cara alternatif untuk bisa menghasilkan uang dengan menggunakan platform WordPres
- Kalian bisa menyediakan slot iklan manual, sehingga tidak menggunakan iklan dari Google Ads.
- Membuat kolom sponsored
- Jika website kalian sudah besar, kalian bisa mendaftarkan website kalian di WordAds (milik WordPress dan sebagai pengganti Google Ads)
Secara WordPress memang lebih unggul. Tapi website berbasis WordPress tidak punya hak khusus dibandingkan Blogger dalam hal pembuatan konten dan pemasarannya.
Yang penting adalah isinya dan cara kita menyajikan isinya. Blogger dan WordPress juga bisa jadi sukses. Meskipun fiturnya terbatas, tapi kalau anda bisa membuat konten yang berkualitas, maka website anda pasti bisa sukses.
Baca Juga :
– Literasi Nutrisi penunjang generasi produktif
– Ubah Mindset dan Jadilah Orang Hebat