mainmain.co – Tidak diragukan lagi bahwa sistem operasi Android untuk Smartphone, merupakan salah satu sistem operasi terbaik di dunia, sebab sudah banyak aplikasi yang diperuntukan bagi Android. Sekarang ini, banyak hal dapat kita lakukan dengan menggunakan Smartphone Android, salah satunya ialah menonton film, bermain game, mendengarkan musik, berselancar di dunia maya, dan lain sebagainya.
Nah, melihat fenomena tersebut tidak heran bila kini banyak Developer aplikasi, yang berlomba-lomba membuat beragam aplikasi untuk Smartphone Android. Salah satu aplikasi, yang banyak dibuat untuk Android dan banyak juga dicari, ialah aplikasi pemutar video (Video Player) atau film.
Berbicara tentang aplikasi pemutar video atau film, dengan menggunakan aplikasi yang diinstal lewat Google Play Store, memang biasanya dapat memberikan pengalaman menonton film yang lebih baik. Dengan banyaknya aplikasi pemutar video, yang dapat kamu temukan di Google Play Store, pastilah kamu merasa bingung untuk memilihnya bukan.
Aplikasi Pemutar Video Terbaik di Android
Jadi, buat kamu yang sedang mencari aplikasi pemutar video terbaik untuk Android, dan merasa bingung karena banyaknya pilihan di Google Play Store, maka sekarang ini kamu berada pada ulasan yang tepat. Sebab, pada artikel kali ini akan kami ulas mengenai, 7 aplikasi pemutar video (Video Player) terbaik, yang dapat kamu instal di Smartphone Android-mu. Berikut ini ulasannya :
KMPlayer
KMPlayer merupakan salah satu aplikasi pemutar video terbaik, yang tersedia di Google Play Store. Yang hebat tentang aplikasi ini, ialah antarmuka yang terlihat sangat bersih, sehingga memberikan pengalaman menonton film yang luar biasa. Selain itu, KMPlayer juga diketahui memiliki kemampuan memutar video berkualitas HD, Full HD, UHD, hingga 4K.
GOM Player
GOM Player juga merupakan aplikasi pemutar video, yang sebaiknya kamu coba instal di Smartphone Android-mu. Aplikasi ini juga sudah tersedia di Google Play Store. Hal terbaik dari aplikasi ini, ialah kamu bisa menginstalnya secara gratis, serta memiliki fitur dasar pemutar video yang lengkap.
VLC for Android
VLC for Android juga menjadi salah satu aplikasi pemutar video, yang wajib kamu coba instal di Smartphone Android-mu, melalui Google Play Store. Aplikasi ini dapat memutar hampir semua jenis file video. Selain itu, aplikasi VLC for Android ini sudah mendukung fitur cross-platform.
MX Player
MX Player merupakan salah satu aplikasi pemutar video, yang paling populer dikalangan pengguna Smartphone Android. Aplikasi ini menawarkan beragam fitur, yang untuk ukuran sebuah aplikasi pemutar video, dapat dikatakan sangat lengkap. Dan aplikas MX Player ini, sekarang sudah mendukung semua format file video.
FX Player
Jika kamu mencari aplikasi pemutar musik gratis untuk Android, maka FX Player bisa jadi pilihan utama. Hal yang hebat dari aplikasi ini, ialah dapat memutar file flash serta memiliki hampir semua fitur, yang dibutuhkan sebuah aplikasi pemitar video. Selain itu, aplikasi ini juga telah mendukung hampir semua format file video.
MoboPlayer
MoboPlayer ialah aplikasi pemutar video lainnya, yang wajib kamu coba instal di Smartphone Android-mu. Aplikasi ini dapat memutar hampir semua format file video. MoboPlayer juga sudah mendukung Subtitle, Multi-Audio Stream, Playlist, dan lain sebagainya.
Archos Video Player
Archos Video Player merupakan salah satu aplikasi pemutar video, yang pasti disukai oleh para pengguna Android. Hal terbaik dari aplikasi ini, ialah bukan hanya antarmuka yang terlihat sangat keren, tetapi juga sangat mudah digunakan. Aplikasi ini dapat memutar video yang kamu simpan di memori internal, eksternal, bahkan penyimpanan berbasis internet.